JAKARTA, PersIndoNews.com – Untuk mewujudkan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Dompu, Bupati H. Kader Jaelani melakukan kunjungan dan beraudiensi dengan Menteri Kesehatan (Menkes) RI di Jalan H.R. Rasuna Said Blok X5 Kav. 4-9 Setiabudi, Jakarta Selatan. Kali ini Bupati didampingi Ketua DPRD H. Andi Bahtiar, Sekda, Gatot Gunawan PP, Kepala Dinas Kesehatan, Maman, Direktur RSUD Fitratul Ramadhan.
Kehadiran rombongan Bupati Dompu yang menyampaikan uneg-unegnya tentang fasilitas, SDM dan Pelayanan Kesehatan di Kabupaten Dompu ini mendapat respon positif dari Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin.
Beberapa hal yang disampaikan oleh Bupati dan rombongan pada audiensi dengan Menkes ini adalah, menyangkut pelayanan prioritas sumber daya manusia (SDM) terutama kebutuhan akan tenaga dokter spesialis, juga tentang pentingnya untuk diprirotaskan pembangunan fasilitas penunjang kesehatan dan alat-alat kesehatan di Kabupaten Dompu.
pada kesempatan itu Menkes RI Budi Gunadi Sadikin, meyakinkan rombongan Bupati Dompu bahwa, pihaknya siap membantu dalam mewujudkan upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat Dompu dengan memberikan beasiswa bagi dokter putra daerah untuk program sekolah spesialis. “Nanti beasiswanya akan ditanggung oleh Kementerian Kesehatan,” tegas Menkes.
Bupati Dompu H. Kader Jaelani yang dikonfirmasi wartawan mengakui adanya sejumlah kesepakatan yang dibuat bersama Kementerian Kesehatan RI dalam upaya pembangunan derajat kesehatan masyarakat Dompu ini. “Diantaranya beasiswa bagi dokter putra daerah yang akan sekolah spesialis, pembangunan Rumah Sakit dan dukungan terhadap alat-alat kesehatan modern,” urainya.
Menjawab pertanyaan wartawan, Bupati mengakui bahwa mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik di Kabupaten Dompu adalah salah satu misi utama yang diusung pemerintahannya. “ini akan terus kami perjuangkan dan akan kami wujudkan,” tegasnya. (Nia/ad)