DOMPU – Masyarakat Kabupaten Dompu kini bisa menikmati layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) pada hari ulang tahun. Program ini merupakan inisiatif Pemerintah Pusat yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat secara menyeluruh guna mencegah penyakit sejak dini.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu, Omiyati Fatimah S.Sos., M.Pd menyebutkan bahwa, program Pemeriksaan Kesehatan Gratis akan dimulai tanggal 10 Februari 2025.
Katanya, pemeriksaan Kesehatan gratis di hari ulang tahun adalah upaya strategis yang dirancang oleh pemerintah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan. Program ini memanfaatkan momentum ulang tahun sebagai pengingat bagi individu untuk melakukan deteksi dini terhadap berbagai kondisi kesehatan yang berpotensi berkembang menjadi penyakit serius.
Disebutkan bahwa tujuan dari pada PKG ini adalah untuk, mengidentifikasi faktor risiko kesehatan agar masyarakat tetap sehat dan tidak berlanjut menyebabkan timbulnya penyakit.
Selain itu, PKG ini ditujukan untuk mendeteksi kondisi pra penyakit agar tidak berkembang menjadi penyakit, serta untuk mendeteksi penyakit lebih awal agar dapat diberikan penanganan yang tepat dan mencegah komplikasi serta menurunkan resiko kecacatan dan kematian.
Adapun sasaran dari PKG lanjut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu, yakni, 1. Bayi baru lahir (usia 2 hari). 2. Balita dan Anak Usia Pra Sekolah ( usia 1 – 6 tahun) . 3 dewasa usia 19 – 59 tahun dan 4. Mereka yang lanjut usia 60 tahun ke atas. (Ad*)